Suaraindonesia1, Manado - Direktorat Lalu Lintas Polda Sulut menggelar lomba polisi cilik dan Patroli Keamanan Sekolah dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 tahun 2024.
Kegiatan yang diikuti oleh para siswa tingkat SD, SMP dan SMA se-jajaran Polda Sulawesi Utara ini, dilaksanakan di atrium Mantos Manado, Rabu (18/9/2024), dengan tema “Polantas Presisi Hadir Menuju Indonesia Maju”.
Lomba ini dibuka oleh Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan dan dihadiri oleh Wakapolda Sulut Brigjen Pol Bahagia Dachi, para PJU Polda, Bhayangkari, para Kapolres/ta, pejabat instansi terkait dan para pengunjung Manada Town Square (Mantos).
"Pendidikan lalu lintas bagi anak-anak adalah wujud dari pengenalan program tertib lalu lintas kepada masyarakat sejak usia dini dengan prioritas dari tingkat TK sampai pada tingkat perguruan tinggi sesuai dengan amanat Undang-Undang nomor 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan," kata Kapolda.
Kegiatan ini lanjutnya, untuk membentuk karakter siswa–siswi yang berdisiplin serta mengerti aturan berlalu lintas dengan baik sejak usia dini sehingga saat dewasa nanti dapat menjadi pelaku-pelaku lalu lintas yang patuh pada hukum serta tertib dan sopan.
"Kedepan mereka dapat menjadi contoh bagi para pengguna jalan bagaimana berlalu lintas yang benar sesuai ketentuan dan peraturan lalu lintas agar dapat terhindar dari menjadi korban maupun pelaku pelanggaran lalu lintas yang dapat mengakibatkan kerugian yang fatal," ujar Kapolda.
Polda Sulawesi Utara melalui Direktorat Lalu Lintas terus berupaya melakukan upaya pecegahan dengan cara memberikan penyuluhan kepada semua kalangan.
“jadilah pelopor keselamatan dalam berlalu lintas dan budayakan keselamatan di jalan sebagai kebutuhan bersama, menuju Indonesia tertib berlalulintas, Indonesia zero accident“.
Berikut daftar juara lomba
Polisi Cilik
1. Polres Sangihe
2. Polres Minsel
3. Polres Bitung
4. Polresta Manado
5. Polres Kotamobagu
6. Polres Minut
Patroli Keamanan Sekolah
1. Polres Bitung
2. Polresta Manado
3. Polres Minsel
4. Polres Kotamobagu
5. Polres Tomohon
6. Polres Minut
(Si1-Red)