Jakarta, suaraindonesia1.id Ratusan peserta warga Kabupaten Sidrap menghadiri perhelatan akbar Musyawarah Besar I KEBUGIS di Jakarta, Sabtu (20/11/2021). Sebagai informasi, Kabupaten Sidenreng Rappang atau yang lebih dikenal sebagai Kabupaten Sidrap adalah salah satu kabupaten yang berada di sebelah barat Provinsi Sulawesi Selatan. Sebagai Kabupaten Penyuplai beras Nomor 1 di Indonesia, keberadaan Kabupaten Sidrap adalah tolak ukur pangan di Indonesia.
Ketua Umum KEBUGIS, Irjen (Purn) Ir. M. Sahid Sayyed menyampaikan, kepengurusan KEBUGIS sudah melewati masa baktinya karena COVID-19, yang mundur dari tahun 2020. Namun semua mendapat persetujuan KKSS. Dalam masa kepemimpinannya, ada banyak hal yang telah dilakukan, antara lain Tudang Sipulung, memfasilitasi pentas budaya Sidrap di Kamboja, dan yang terakhir adalah rencana pembangunan Islamic Center di Kabupaten Sidrap yang disetujui oleh Bupati Sidrap.
“Dalam periode kepengurusan I, tentunya ada banyak hal yang menjadi kekurangan dalam pelaksanaannya, sehingga saya berharap, pada pengurus berikutnya, agar bisa memperbaiki segala kekurangan kepengurusan sebelumnya, begitupun pengurus berikutnya harus lebih baik dari periode kami,” ujarnya kepada para peserta Mubes KEBUGIS I .
Pada kesempatan yang sama, Hj. Wahidah Laomo, Ketua Panitia Mubes Kebugis 1 menyampaikan, acara Mubes 1 Kebugis akan berlangsung selama 2 hari yang dihadiri oleh 9 DPW definitif dan 7 DPW Persiapan Kebugis.
“Organisasi Kebugis sendiri berdiri pada tanggal 18 April 2015, di Wahana Manggala Wana Bakti, Kementerian Kehutanan RI, oleh DPP Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS),” tutupnya.
Report, Jerry Patty