SUARAINDONESIA1__Akses internet Indihome dan Telkomsel tengah mengalami gangguan hingga menjadi trending di beberapa media sosial.
Bahkan di media sosial Twitter kata kunci Indihome dan Telkomsel menjadi kata yang paling banyak digunakan oleh para pengguna aplikasi tersebut.
Gangguan yang terjadi pada Minggu (19/09/2020), dimulai sejak sore hari atau pada pukul 17.33 WIB.
Di sadur dari laman media Kompas.Com SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom, Ahmad Reza, menjelaskan gangguan yang terjadi diakibatkan kabel komunikasi bawah laut.
Tepatnya komunikasi bawah laut Jawa Sumatera Kalimantan (JaSuKa) untuk ruas Batam-Pontianak.
“Kami masih mengidentifikasi penyebab terjadinya gangguan, Semoga gangguan dapat teratasi,” jelasnya.
Ahmad pula menambahkan meski masalah gangguan masih tengah dilakukan namun upaya agar akses internet dapat kembali pulih telah dilakukan.
“Saat ini kami sudah langsung melakukan rerouting trafik sebagai alternatif jalur komunikasi menuju Batam, sehingga kualitas layanan dapat segera kembali normal sebelum tengah malam ini,” tambahnya.
Gangguan kabel bawah laut ini menyebabkan akses internet Indihome dan Telkomsel menjadi lambat atau tidak dapat digunakan sama sekali. Meski begitu layanan SMS dan telpon masih dapat digunakan.
Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, Pulau Natuna, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua, menjadi beberapa titik dimana jaringan internet Telkomsel mengalami gangguan.