Pewarta:01
SORONG,suaraindonesia1.com Masuknya Provinsi Papua Barat sebagai Provinsi termiskin nomor dua di Indonesia berdasarkan data BPS sangat disayangkan oleh banyak pihak, salah satunya Politisi PDI-P Yosep Titirlolobi yang mempertanyakan kinerja Gubenur Papua Barat selama Ini.
Menurut Yosep Gubernur Papua Barat seharusnya menunjukkan kinerja yang nyata terhadap rakyat Papua Barat bukan sebaliknya selama empat tahun lebih disaat memimpin Provinsi ini tidak ada pembangunan sama sekali di Papua Barat.
Provinsi ini dilahirkan dengan perjuangan panjang yang tidak mengenal lela, tujuannya cuman satu yaitu bagaimana bisa memberantas kemiskinan yang selama ini terjadi di wilayah Papua Barat, tetapi yang terjadi dimana Provinsi Papua Barat dibawah kepemimpinan Gubernur Papua Barat Drs.Dominggus Mandacan- Lakatoni bkinerjanya selama empat tahun memimpin gagal dalam memberikan kesejahteraan kepada masyarakat.
Hal itu bisa dilihat didata Badan Pusat Statistik (BPS) 15 Februari 2021 dimana Provinsi Papua Barat menjadi Provinsi dengan tingkat kemiskinan tebesar 21,7% paling tertinggi nomor dua di Indonesia setelah Provinsi Papua dengan angka kemiskinan mencapai 26,8% ini membuktikan bahwa kepemimpinan Dominggus-Lakatoni yang dipercayakan rakyat untuk memimpin gagal dalam mensejahterakan rakyat di Papua Barat.
Kata Yosep sudah bukan rahasia lagi bahwa pejabat-pejabat yang menduduki jabatan-jabatan strategis di Pemprov Papua Barat selama memiliki kekayaan yang sangat fantastis di saat rakyat Papua Barat masih dalam keadaan miskin, "jadi ini yang dorang sebut Pejabat yang kaya sedangkan rakyat Papua Barat yang miskin,"ungkap Yosep.
Dengan masuknya Provinsi Papua Barat sebagai Provinsi termiskin nomor dua di Indonesia, seharusnya menjadi cambuk dikabinet Mandacan-Lakatoni, "jangan-jangan nanti ada Istilah bahwa kami butuh dua Periode untuk mensejahterakan rakyat karena satu periode terlalu singkat ini yang bahaya,".
Seharusnya gubernur Papua Barat harus menjelaskan kepada masyarakat Papua Barat bahwa penyebab Provinsi Papua Barat masuk kategori termiskin sebabnya apa? Karena rakyat sudah bosan.
Saya melihat kepemimpinan Gubenur lebih banyak melakukan pencitraan-pencitraan hal itu bisa kita lihat selama ini, dimana Gubenur selama empat tahun ini kinerjanya cuman hanya mampu meresmikan tempat-tempat ibadah di pedalaman tetapi terobosan yang seperti Nol Besar, kalau cuman resmikan tempat ibadah di pedalaman kan bisa di delegasikan kepada Wakil Gubernur, Sekda atau pejabat yang lain supaya ada pembagian kerja yang jelas, tegas Yosep.