BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

Skrinews - Panti Pijat Dan Sekelompok Anak Muda Yang Sedang Pesta Miras Dirazia TIm Patroli Garnisun




BITUNG - Tim Patroli Gabungan TNI, Polri dan Satpol PP yang tergabung dalam Patroli Garnisun Kota Bitung (17/5), lakukan razia di beberapa tempat termasuk panti pijat, cafe kosan dan spa yang masih melakukan aktifitas, walau sudah diingatkan dan diberi surat edaran oleh Pemerintah Kota Bitung terkait pencegahan penyebaran covid-19 di wilayah Kota Bitung.

Kegiatan diawali dengan pengecekan personel patroli di depan Kantor Satpol PP Kota Bitung, yang diambil alih Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Kota Bitung, Ibu Katrina Kansil, yang diikuti Personel Kodim 1310/Bitung, Polres Bitung dan Satpol PP Bitung.

Dalam sambutannya saat apel pengecekan, Ibu Katrina Kansil menyatakan akan menindaklanjuti panti pijat dan spa di kawasan Kota Bitung, jika tetap nekat berusaha melakukan aktifitasnya.

"Jika ada panti pijat dan spa yang masih buka, beritahu kami, nanti akan kami sidak," katanya.

Ia menambahkan, himbauan untuk tidak memperbolehkan panti pijat dan spa untuk buka, terkait situasi mewabahnya virus corona. Dirinya akan meningkatkan patroli terkait imbauan Pemerintah Kota Bitung tersebut dan tak segan untuk menutup paksa panti pijat dan spa yang nekat diaktifkan.  

"Surat edaran penutupan pengelola tempat hiburan malam, cafe, spa dan panti pijat sudah dikeluarkan, kami berharap mereka bisa bekerja sama ikut membantu memutus mata rantai covid-19," tutur Ibu Katrina Kansil.

Sementara di titik-titik lain yang dituju patroli gabungan tetap terbuka seperti biasanya. Selain tempat pijat, dalam operasi kemarin petugas gabungan juga merazia beberapa tempat kos, penginapan dan tempat mangkal anak-anak muda di dua wilayah yakni Bitung Timur dan Bitung Barat.

Seperti halnya, Tim Patroli wilayah barat, menemukan sekelompok anak muda kedapatan sedang menggelar pesta miras  di tepi pantai di Kelurahan Tanjung Merah, Kec. Matuari Kota Bitung, tepatnya di Pantai Empang.

"Anak-anak muda ini dipergoki Tim Patroli Garnisun, sedang mengkonsumsi minuman keras jenis cap tikus. Pesta miras tersebut kita bubarkan karena disinyalir berpotensi menimbulkan keributan bahkan tindak pidana di lokasi tersebut" ungkap Sertu Hutdam, anggota Kodim 1310/Bitung yang ikut dalam Patroli Garnisun malam itu.

Para anak muda tersebut setelah diberi pembinaan selanjutnya dibubarkan untuk kembali ke rumah masing masing.

"Jika dibiarkan maka kemungkinan besar akan terjadi hal yang tidak di inginkan. Kami akan tetap terus membasmi tindakan premanisme baik dengan cara persuasif pembinaan maupun dengan cara yang keras dan tegas," tegasnya.
« PREV
NEXT »