BREAKING NEWS
latest
header-ad

468x60

header-ad

PLN Jamin Tak Ada Lagi Pemadaman Listrik Bergilir di Batam


BATAM - Direktur Utama PT PLN Batam, Dadan Kurniadipura mengaku keputusan menaikkan tarif listrik Batam sebenarnya merupakan keputusan yang
berat."Ini keputusan berat. Tapi saya juga harus memikirkan kelangsungan perusahaan untuk menyediakan listrik ," kata Dadan, Jumat (15/9/2017) usai rapat di Graha Kepri.Dadan mengatakan, dalam rapat itu pihaknya hanya berusaha menagih agar Peraturan Gubernur Kepri Nomor 21 tahun 2017 yang sudah dikeluarkan Maret lalu diterapkan.Yakni kenaikan tarif listrik Batam dilakukan bertahap total 45 persen. Tidak ada niat lain."Sesuai kesepakatan, pemakaian September yang ditagihkan Oktober, dan pemakaian Desember yang ditagihkan Januari akan naik. Dan kenaikan tarif 45 persen itu juga masih di bawah tarif dasar listrik nasional. Kami tetap komitmen memberikan service kepada masyarakat," ujar dia.



Pada kesempatan itu, Dadan juga menjamin, mulai Jumat malam ini, tak ada lagi pemadaman listrik bergilir di Batam. Itu sesuai arahan dari Kapolda Kepri, Irjen Pol Sam Budigusdian."Pemadaman bergilir selesai. Kecuali kalau ada gangguan karena pohon tumbang, itu di luar dugaan kami," kata Dadan.Rapat tertutup itu selain dihadiri Gubernur Kepri, Nurdin Basirun, juga hadir Wali Kota Batam, Rudi, Kapolda Kepri, Irjen Pol Sam Budigusdian, dan pengurus FKPD lainnya. Richi
« PREV
NEXT »