Entah apa yang menghinggapi Engkus (21) ini. Dia tega menghabisi
nyawa pacarnya sendiri Mira (20) dan jasadnya kemudian dibuang ke sumur sedalam enam meter di Cililin, Bandung Barat, Jawa Barat.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus menyebut, motif pembunuhan tersebut dilatarbelakangi, permintaan korban kepada Engkus untuk bertanggung jawab atas kehamilannya.
"Motif pelaku membunuh korban karena pelaku ini memang ketakutan diminta pertanggungjawaban akibat hamil," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi
Yusri menuturkan, terungkapnya pembunuhan sadis tersebut berawal ketika warga menemukan adanya seorang jasad perempuan di dalam sumur di Kampung Tegal RT01/RW07, Desa Ranca Panggung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
"Jasad tersebut saat ditemukan dalam kondisi kaki dan tangan korban terikat," terangnya. Temuan itu kemudian dilaporkan warga ke Polsek Cililin, Polres Cimahi.
Penyelidikan langsung dilakukan. Barang bukti hasil dari olah TKP dan juga keterangan saksi membuka terang pelaku pembunuhan tersebut. Sasarannya terduga pelakunya Engkus.
"Akhirnya kita amankan pelaku sekitar pukul 22.00 WIB atau pada malam harinya usai kejadian," terangnya. Pelaku diamankan di rumah singgah yang ada di Kota Cimahi.
Engkus pada kepolisian mengaku, emosinya tak terkendali ketika mendengar pacarnya tersebut hamil. Kemudian Engkus yang tidak terima langsung murka dan membawa kawat serta kabel dan tali untuk menghabisi nyawa korban.
"Pelaku datang dengan membawa kawat, kabel dan tali yang digunakannya untuk mengikat kaki dan tangan korban untuk selanjutnya korban dilemparkan kesumur tua dengan kedalaman enam meter," sebutnya.
Kini pelaku ditahan di Mapolresta Cimahi. Pelaku dijerat Pasal 340 KUHPidana tentang pembunuhan berencana. Adapun ancaman hukumannya maksimal seumur hidup.(azis)
sumber
Postingan Populer
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Telah terjadi musibah kebakaran yang menimpa warga desa Mali iha kecamatan Kodi Sumba Barat Daya Provinsi Nusa Tengg...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com--Tak Terima Namanya Dicatut Dan Dipalsukan Tanda Tangannya 2 (dua) Warga Desa Bandar Setia Dusun Karang R...
-
Tamiang Hulu- Suaraindonesia1com- Terkait Pemberitaan Pemalsuan Tanda Tangan 2 (dua) Warga Bandar Setia Dusun Karang Rejo Yang Berinisial S...
-
Salah satu penerima manfaat RLH 2023 hingga 2024 haknya belum diberikan oleh pemerintah desa waitaru SBD - SuaraIndonesia1.Com, Kementerian ...
-
GOWA - JAKARTA | SKRINEWS. COM/ Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan, "Alumni dari SMA Salis angkatan 85 Sung...
-
Nasional-Skrinews.Com.Bitung. Seiring terjadi Kejadian perkelahian antar kampung tinombala atas dan bawah, kecamatan maesa, kelurahan p...
-
SBD,SuaraIndonesia1.Com,Program pemasangan meteran listrik gratis untuk masyarakat kurang mampu di Desa WeeKabala, Kecamatan Loura Sumba Bar...